Artikel
PENYULUHAN TENTANG STUNTING
PENYULUHAN TENTANG STUNTING
Pada hari Senin 4 November 2019 di gor desa diadakan sosialisasi untuk meningkatkan wawasan dan pengetahuan kader supaya bisa mensosialisasikan kepada warga masyarakat tentang bahaya stunting. Acara tersebut hadiri oleh : PKK RT, PKK RW, Tim Penggerak PKK Desa, Guru PAUD, Kepala Desa beserta staff desa, Bidan Desa juga petugas dari Puskesmas Kiangroke, tokoh masyarakat. Materi yang disampaikan pada acara tersebut yaitu cara mencegah terjadinya stunting yang dimulai dari 270 hari dalam kandungan sampai anak usia 2 tahun.
Hasil sosialisasi yang diharapkan oleh Tim Penggerak PKK adalah kader lebih siap mensosialisasikan arti pentingnya bahaya stunting kepada warga masyarakat. Sasarannya warga masyarakat yang sedang mengandung dan menyusui hingga anak berusia 2 tahun supaya warga dengan sadar berusaha untuk mencukupi kebutuhan gizi yang cukup dan seimbang, serta disertai menanamkan pendidikan agama sejak dalam kandungan.