Artikel
POSYANDU RW.001
Kegiatan Posyandu RW 001 diadakan setiap 1 bulan sekali, bulan ini kegiatan Posyandu dilaksanakan pada hari Kamis minggu ke Satu yaitu pada tanggal 04/03/2021. Banyak sasaran balita yang ada di lingkungan RW 001 sebanyak 39 anak. PMT yang disediakan adalah biskuit. Jumlah kader yang ada di RW 001 untuk membantu di Posyandu adalah sebanyak 7 orang. Jumlah balita yang datang untuk diperiksa pertumbuhan dan perkembanganya adalah 23 anak dengan rincian Laki-laki 14 orang dan perempuan 9 orang, sedangkan jumlah ibu hamil dan lansia pada masa Pandemi tidak di lakukan pemeriksaan oleh posiandu. Pemeriksaan Balita dilakukan Bidan Desa yaitu Bidan Ida Hotmaida, Penyuluhan KB dilakukan oleh Bidan Nissa, dan Pos KB yaitu Ibu Enok Sukanah dan Ibu Enin Rokayah.